Tampilan Baru Web InfoGTK 2023

Sejak kemarin temen-temen guru yang berstatus penerima tunjangan profesi sudah ramai membahas tentang Rencana Pencairan Tunjangan Profesi untuk Triwulan I tahun anggaran 2023.

Seperti biasa, mereka mencoba mengakses link web Info GTK di https://info.gtk.kemdikbud.go.id/. setelah terbuka, ada yang baru pada tampilan halam web Info GTK. Judul halaman web Info GTK Kifah. Tampilan halaman depannya pun berubah. Seperti ini penampakannya

Info GTK Terbaru
Tampilan Laman Info GTK Kifah

Namun ketika mencoba login dengan username dan password yang telah dipakai untuk login di web info GTK pada waktu-waktu sebelumnya, tidak berhasil masuk ke halaman profil dan status validasi profesi. Hanya muncul peringatan bahwa pengguna tersebut tidak terdaftar pada aplikasi Dapodik.


Saya yang kebetulan punya data-data guru yang sudah sertifikasi, juga mencoba login dengan username dan password yang mereka miliki, kemudian mengisi captcha yang muncul di layar, hasilnya pun tetap sama, belum dapat login.

Akhirnya kami menyimpulkan bahwa web Info GTK sedang dalam masa persiapan dalam proses validasi data guru penerima Tunjangan Profesi untuk Triwulan I tahun 2023 ini. Mungkin kemarin sedang dalam masa percobaan untuk para operator atau guru yang hendak login untuk men check status validasi tunjangan profesi mereka.

Bersabar saja bagi guru penerima tunjangan profesi, apalagi yang tahun ini adalah kali pertama menerima tunjangan profesi, tentu ada pengharapan besar 😊.

Faktanya, beberapa hari kemudian saya cek kembali link info GTK dan muncul pemberitahuan bahwa laman web sedang dalam masa peningkatan sistem.

Laman Web InfoGTK sedang dalam proses peningkatan Sistem


Dan biasanya proses peningkatan dan update data tidak beberapa lama lagi akan selesai, sehingga guru penerima tunjangan profesi akan bisa login dan memastikan status validasi profesinya. Jika valid, maka tinggal menunggu SKTP (Surat Keputusan Tunjangan Profesi) terbit, jika tidak valid agar segera menghubungi Operator Dapodik di sekolah masing-masing guna mengetahui penyebab status tidak validnya tersebut.

Akhir kata, semoga informasi ini memberikan manfaat bagi guru penerima tunjangan profesi, dan semoga sistem di Info GTK segera selesai dalam masa penigkatannya.

Sekian dan sampai bertemu di artikel selanjutnya. 😊


Posting Komentar untuk "Tampilan Baru Web InfoGTK 2023"